Nama Daerah :
Botani :
Bentuk tanaman terna/herba, tinggi 20-100 cm, batang jika memar berbau wangi. Daun berbagi menyirip, tidak berambut, berseludang dengan tepi warna putih. Bunga majemuk berbentuk payung, tangkai bunga 2-10 cm, daun pembalut kecil. Mahkota bunga berwarna merah muda dan merah pucat, panjang bunga 3-4 mm, sebagian bunga yang telah mekar gugur. Panjang buah 4-5 mm.
Ekologi :
Tumbuh di Jawa, Sumatra, dan di daerah pegunungan dengan ketinggian 700-2.000 mdpl. Pada umumnya ditanam di ladang dan di perkarangan rumah. Tanaman dapat tumbuh di berbagai jenis tanah, tapi yang paling cocok tanah yang ringan, tanah lempung yang mengandung kapur atau bersifat basa dan berdrainase baik. Tanah yang banyak mengandung air atau bersifat masam tidak baik untuk ditanam ketumbar.
Tanah yang terlalu banyak mengandung Nitrogen (N) menyebabkan pertumbuhan vegetatif, sehingga mengurangi hasil panen. Curah hujan 1.000-2.000 mm/tahun. Selama pertumbuhan bunga dan buah sampai waktu panen diusahakan tidak banyak hujan. Penanaman di tegalan dilakukan pada pertengahan sampai akhir musim penghujan.
Pada tanah yang dapat diairi, waktu tanam yang baik pada musim kemarau. Di daerah tropis, ketumbar ditanam di daerah pegunungan. Di dataran rendah hasilnya kurang memuaskan.
Budidaya :
Perbanyakan dilakukan dengan biji. Benih dipilih dari baji yang sehat dan masak. Pengolahan tanah dilakukan dengan mencangkul 2 kali sedalam 25-30 cm, gulma dibersihkan, tanah digemburkan dan diratakan. Di sekeliling tanah yang akan ditanami di buat saluran-saluran drainase. Benih disebar pada laur sedalam 2,5 cm dengan jarak tanam 10-25 cm. Jarak antara alur 35-100 cm.
Benih akan tumbuh setelah 10-15 hari, Setalah cukup besar, tanaman dibumbun dan disiangi beberapa kali. Tanaman mulai berbungan kira-kira pada umur 2 bulan. Selama berbunga, masa pembentukan buah, dan panen, mengkhendaki cuaca serah agar buah tidak cepat busuk. Pada musim kemarau keadaan tanah dijaga agar tetap lembab dengan mengairi tanaman.
Cara Panen :
Tanaman dipanen bila berwarna cokelat kuning, yaitu pada umur 3-3,5 bulan dari waktu tanam, Panen dilakukan dengan cara memotong atau mencabut tanaman kemudian tanaman diikat dan dijemur selama 1 minggu atau lebih. Biji dilepaskan dari buah dan dijemur lagi sampai kering.
Khasiat :
Obat masuk angin dan Obat sakit perut.